
Supplies
- 500 g daging sapi, potong kotak
- 2 btg serai
- 2 lbr daun salam
- 1 sdm air asam jawa
- 300 ml santan cair
- 500 ml air
- Lada
- Garam
- Gula
- Minyak untuk menumis
- Bumbu halus :
- 5 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 6 buah Cabai merah besar
- 1 sdm jintan
- 1 ruas kencur
- 1 sdm keluak
- 1 sdt ketumbar sangrai
- Minyak
- Bahan pelengkap :
- Tempe goreng
- 1 piring nasi putih
Langkah langkah
- Haluskan semua bahan bumbu halus dengan sedikit minyak menggunakan blender sampai halus.
- Panaskan minyak pada panci, tumis bumbu halus, serai dan daun salam. Masak hingga bumbu matang dan wangi.
- Tambahkan air asam jawa, aduk rata. Lalu masukkan daging, aduk lagi hingga daging tercampur rata bersama bumbu.
- Masak hingga daging berubah warna kemudian tambahkan air dan santan.
- Bumbui dengan lada, garam dan gula sesuai selera.
- Setelah daging matang dan empuk. Sajikan bersama nasi dan tempe goreng.