
Supplies
- Kolang Kaling:
- 200 g Kolang Kaling
- 5 sdm ABC Special Grade Cocopandan
- 100 ml Air
- Biji Delima:
- 50 g Biji Delima Kering
- 300 ml Air
- Kacang Tolo:
- 50 g Kacang Tolo Kering
- 400 ml Air
- Isi:
- 200 g Nanas
- 200 g Cincau Hitam
- Pelengkap:
- 100 g Leci Kaleng
- 4 sdm ABC Special Grade Cocopandan
- 2 sdm Susu Kental Manis
- 200 g Es Serut
Langkah langkah
- Rebus kolang kaling dengan ABC Special Grade Cocopandan dan air hingga matang dan air menyerap, sisihkan.
- Rebus biji delima kering dengan air hingga matang, tiriskan dan bilas dengan air dingin, sisihkan.
- Rendam kacang tolo kering selama semalam, setelah itu rebus dengan air baru hingga matang dan lunak, tiriskan, sisihkan.
- Potong-potong buah nanas, cincau hitam, sisihkan.
- Pada mangkuk saji, susun es serut, nanas, cincau hitam, biji delima, kolang kaling, leci, kacang tolo, tambahkan ABC Special Grade Cocopandan dan susu kental manis, sajikan.