Supplies

  • Adonan Pastry:
  • 225 gr tepung terigu serbaguna
  • 30 gr gula pasir
  • 110 gr mentega yang sudah didinginkan, potong dadu
  • 1 butir telur
  • 2-3 sdm air es
  • Bahan Isian:
  • 500 gr apel (4 buah apel ukuran sedang)
  • 75 gr gula pasir
  • ¼ sdt kayu manis bubuk
  • Parutan Kulit lemon, dari 1 buah lemon
  • Perasan air lemon dari ½ buah lemon
  • Bahan Lapisan:
  • 1 telur, kocok
  • 1 sdt gula

Langkah langkah

  1. Pada mangkuk ukuran sedang, campur tepung dengan gula. Campurkan mentega dengan blender pastry, sebuah garpu, atau processor pastry, hingga terbentuk bulir-bulir. Tambahkan telur dan air, lalu aduk hingga tercampur rata.
  2. Pisahkan adonan menjadi 2 bagian, bungkus dengan plastik pembungkus, lalu masukkan ke dalam lemari es selama 30 menit.
  3. Siapkan isian. Kupas, buang biji, dan iris tipis apel. Letakkan di dalam sebuah mangkuk, tambahkan perasan air lemon, parutan kulit lemon, gula, kayu manis, aduk rata.
  4. Panaskan oven pada 180C. Lapisi piring atau loyang tart berukuran 23cm dengan sedikit mentega.
  5. Di atas permukaan yang telah dilumuri tepung, gulung dan tipiskan adonan hingga memiliki diameter kira-kira 30 cm
  6. Sejajarkan piring dengan adonan yang telah digulung, buang sisi-sisinya.
  7. Susun apel pada adonan, lalu sapukan air pada ujung adonan
  8. Gulung dan tipiskan adonan yang lain, tutup apel dengan adonan. Tutup sisi-sisinya dan buang kelebihan adonan.
  9. Oleskan pastry dengan telur yang sudah dikocok (Jangan oles pada sisi paling ujung pastry), lalu taburkan gula.
  10. Gulung sisa pastry, bentuk menyerupai daun untuk hiasan
  11. Oleskan telur pada daun, panggang selama 40-50 menit hingga coklat keemasan
  12. Keluarkan dari oven, biarkan dingin selama beberapa menit. Hidangkan hangat dengan krim kocok atau es krim.