
Supplies
- Lapisan putih: (kali 2 untuk 2 lapisan)
- 375 ml susu uht
- 50 g gula pasir
- 1 butir kuning telur
- 4 g agar-agar plain
- Lapisan cokelat:
- 4 g agar-agar
- 50 g gula pasir
- 50 g cokleat batang (potong2)
- 375 ml susu uht
- Vla stroberi:
- 1 sdm tepung custard
- 1 sdm gula pasir
- 50 g selai stroberi
- 250 ml susu uht
Langkah langkah
- Lapisan putih: Campur gula, agar-agar, dan susu ke dalam panci, masak sampai mendidih
- Setelah mulai mendidih, ambil sedikit adonan dan campur dengan kuning telur sampai tercampur rata.
- Campur kembali kuning telur ke dalam panci dan aduk sampai rata. Tuang ke dalam cetakan dan diamkan sampai setengah set.
- Lapisan coklat: Campur gula, agar-agar, susu, dan cokelat ke dalam panci, masak sampai mendidih kemudian saring dan tuang ke dalam cetakan.
- Jika lapisan coklat sudah setengah set, tuang kembali lapisan putih di atasnya.
- Diamkan sampai set dan dinginkan dalam kulkas selama 1 jam. Sajikan bersama vla stroberi.
- Vla stroberi: campur semua bahan lalu masak hingga mengental.