food

Oseng Kikil

Temukan sajian praktis dan lezat Oseng Kikil dengan Perasan Pertama. #KecapABC #PerasanPertama

food

Oseng Kikil

Temukan sajian praktis dan lezat Oseng Kikil dengan Perasan Pertama. #KecapABC #PerasanPertama

Supplies

  • 500 g Kikil
  • 7 Siung Bawang Merah
  • 5 Siung Bawang Putih
  • 3 Buah Cabai Merah Besar
  • 3 Buah Cabai Hijau Besar
  • 10 Buah Cabai Rawit Merah
  • 2 Lembar Daun Salam
  • 2 Ruas Lengkuas
  • 5 Sdm Kecap Manis
  • 3 Sdm Air Asam Jawa
  • 1 Sdt Garam
  • 1 Sdt Lada
  • 100 ml Air
  • 4 Sdm Minyak

Langkah langkah

  1. Potong-potong bawang merah dan bawang putih. Sisihkan.
  2. Potong cabai merah dan cabai hijau , iris miring dan sisihkan.
  3. Rebus kikil dan jahe, sisihkan.
  4. Siapkan wajan lalu panaskan minyak. Masukkan irisan bawang putih, bawang merah. Tumis sebentar. Lalu masukan lengkuas geprek dan daun salam. Tumis hingga harum.
  5. Lalu masukkan kikil yang sudah direbus dan perasan air asam jawa, lanjutkan proses menumis, masukan air, kecap manis, cabai merah besar, cabai merah hijau, dan cabai rawit merah. Berikan garam dan lada untuk perasa.
  6. Tumis hingga asat , lalu sajikan