
Supplies
- 180 g nasi putih
- 50 g daun bawang (iris)
- 1 buah cabai merah besar (iris)
- 1 btr telur
- 2 siung bawang putih (cincang)
- 3 sdm kecap asin
- 2 sdm mentega
- Garam
- Kaldu jamur
- Gula
- Lada
- Pelengkap:
- Kerupuk udang
- Bawang goreng
- Telur mata sapi
- acar
Langkah langkah
- Panaskan mentega hingga cair lalu masukan kocokan telur setelah itu orak arik telur hingga matang.
- Setelah itu masukan cincangan bawang putih dan masak hingga bawang putih harum.
- Setelah harum masukan nasi putih lalu aduk hingga nasi tercerai-berai.
- Setelah itu masukan cabai merah, daun bawang, kecap asin, garam, lada, kaldu jamur, dan gula lalu aduk rata.
- Setelah itu sajikan nasi goreng bersama kerupuk, telur mata sapi dan acar.