Mie gurih dengan tuna dan siraman dabu-dabu, dijamin bikin nagih!
Bahan
200 g Mie basah
1 sdm kecap manis
1 sdt kecap asin
1 sdm saus tiram
1 sdt minyak wijen
1 btg daun bawang
Minyak untuk menumis
1 butir telur
Bumbu Halus :
7 siung bawang merah
3 siung bawang putih
1 sdt lada
Tuna :
150 g Ikan Tuna
Garam
Lada
Minyak Zaitun
Sambal Dabu dabu :
8 siung bawang merah, iris
8 buah cabai rawit merah, iris
5 buah tomat hijau, potong kotak kecil
1 buah tomat merah, potong kotak kecil
1 buah jeruk nipis
Minyak
Instruksi
Haluskan semua bahan bumbu halus, bawang merah, bawang putih, minyak dan lada butir.
Tumis telur dan bumbu halus hingga harum lalu tambahkan daun bawang, masukkan mie kuning dan bumbui dengan garam, lada, kecap manis, saus tiram, minyak wijen, dan kecap asin.
Aduk rata hingga semua bumbu tercampur, sisihkan.
Tumis sebentar ikan tuna yang telah diberi lada dan garam.
Siapkan wadah, campurkan semua bahan dabu-dabu dan siram dengan minyak panas.
Susun mie di piring saji, letakkan tuna di atasnya lalu siram dengan sambal dabu-dabu.
