food

Lasagna Ayam dan Bayam

Mau bikin lasagna tapi tak ada pasta? Ganti dengan ini saja!

food

Lasagna Ayam dan Bayam

Mau bikin lasagna tapi tak ada pasta? Ganti dengan ini saja!

Supplies

  • 1 sdm minyak zaitun
  • 450 gr ayam giling
  • 1 buah bawang bombai, potong dadu
  • 2 siung bawang putih, cacah
  • 1/2 sdt garam
  • 1/2 + 1/4 sdt. lada hitam, dipisahkan berdasarkan jumlah
  • 1/4 sdt bubuk pala
  • 140 gr bayam segar
  • 60 gr keju cottage
  • 1 butir telur
  • 4-6 buah timun Jepang berukuran sedang
  • 750 gr saus marinara
  • 70 gr keju mozzarella

Langkah langkah

  1. Panaskan oven ke suhu 200 derajat Celcius. Oles loyang dengan minyak zaitun dan sisihkan.
  2. Iris timun Jepang tipis dan memanjang menjadi irisan dengan menggunakan pisau atau mandolin. Letakkan irisan di atas tisu dapur dengan cara menyebar, taburi garam, dan sisihkan hingga tiris.
  3. Panaskan minyak zaitun dalam wajan besar di atas api sedang. Tambahkan ayam, bawang bombai, dan bawang putih, garam, merica, dan pala, dan masak sampai ayam kecokelatan, sekitar 6-8 menit.
  4. Tambahkan saus tomat (sisihkan 2 sdm. untuk nanti), dan aduk rata. Masukkan bayam dan aduk sampai layu, kemudian angkat.
  5. Dalam mangkuk besar, masukkan keju cottage, telur, dan merica tersisa. Tambahkan campuran bawang dan bayam lalu aduk rata.
  6. Untuk menyusun lasanya, letakkan lapisan pertama menggunakan saus tomat yang tersisa. Lapisi dengan irisan timun Jepang, pastikan untuk menumpang-tindih setiap irisan untuk membuat lapisan seragam. Di atas irisan timun Jepang, masukkan setengah saus daging dan ratakan. Tuangkan setengah dari campuran keju cottage di atas saus daging dan ratakan.
  7. Ulangi tiga langkah di nomor 6 dengan lapisan lain irisan timun Jepang, saus daging, dan kemudian campuran keju cottage.
  8. Tambahkan irisan tipis mozzarella segar di atasnya dan kemudian tutup dengan aluminum.
  9. Panggang di dalam oven selama 35 menit, lepaskan lembaran aluminumnya dan panggang lagi selama 10 menit, atau sampai keju bergelembung dan lasanya berwarna cokelat keemasan.