
Supplies
- 500 g tulang karkas ayam
- 2 btg serai
- 3 lbr daun jeruk
- 3 lbr daun salam
- 15 g lengkuas, geprek
- 20 g temu kunci
- 500 ml air
- 500 ml santan perasan pertama
- 4 buah tahu kuning
- Garam
- Gula
- Lada
- Bumbu halus :
- 36 g bawang merah
- 20 g bawang putih
- 4 btr kemiri
- 15 g kunyit
- 8 g jahe
- 10 g ebi
- 1 sdt jintan
- Air
- Isian dan pelengkap:
- Ketupat
- Bihun
- Oncom merah
- Tauge
- Telur rebus
- Daun kemangi
- Daun bawang
- Serundeng kelapa
- Bawang goreng
- Jeruk Nipis
- Sambal rawit
Langkah langkah
- Bumbu halus: haluskan bawang merah, bawang putih, kemiri, kunyit, jahe, ebi, dan jintan. Gunakan air bila menggunakan blender. SIsihkan.
- Panaskan sedikit minyak, tumis bumbu halus, serai, daun jeruk, daun salam, lengkuas, dan temu kunci sampai harum.
- Masukkan tulang karkas ayam, aduk rata dengan bumbu.
- Masukkan air, garam, gula, dan lada sesuai selera. Aduk rata.
- Tuang santan dan tahu, lalu aduk dan masak sampai mendidih sambil diaduk.
- Taruh tauge dan oncom di dalam saringan lalu bilas dengan kuah laksa beberapa kali hingga matang.
- Siapkan mangkuk lalu susun ketupat, bihun, oncom, tauge, telur, daun kemangi, dan daun bawang. Siram dengan kuah laksa dan tahu ke dalam mangkuk.
- Berikan taburan serundeng kelapa dan bawang goreng. Sajikan bersama jeruk nipis dan sambal.