food

Kue Kering Kacang

Kamu suka banget kacang? Berarti kamu wajib "stok" kue kering satu ini di rumahmu! Karena kue kering ini terbuat dari 3 macam kacang yang berbeda!

food

Kue Kering Kacang

Kamu suka banget kacang? Berarti kamu wajib "stok" kue kering satu ini di rumahmu! Karena kue kering ini terbuat dari 3 macam kacang yang berbeda!

Supplies

  • 750 g tepung terigu protein rendah
  • 300 g gula halus
  • 375 ml minyak goreng
  • 250 g kacang tanah, sangrai & haluskan
  • 250 g kacang almond kupas, sangrai & haluskan
  • 250 g kacang mede, sangrai & haluskan
  • Topping:
  • Kacang almond
  • Kacang tanah
  • Kacang mede
  • Bahan Olesan:
  • 3 buah kuning telur
  • 6 sdm mentega, lelehkan

Langkah langkah

  1. Dalam mangkuk mixer, masukkan tepung terigu, gula halus dan minyak goreng. Uleni hingga rata dan bagi ke dalam 3 mangkuk.
  2. Masukkan dan uleni kacang tanah halus ke dalam mangkuk pertama, kacang mede halus ke mangkuk kedua dan kacang almon halus ke mangkuk ketiga.
  3. Giling masing-masing adonan menggunakan rolling pin, cetak adonan menjadi bentuk yang diinginkan. Berikan tanda dengan menambahkan masing-masing kacang utuh di atasnya.
  4. Letakkan adonan yang telah di bentuk ke atas loyang.
  5. Campur kuning telur dan mentega cair untuk olesan, sisihkan sebagai bahan olesan.
  6. Olesi adonan dengan bahan olesan.
  7. Panggang dalam oven dengan suhu 170℃ selama 10-15 menit.
  8. Angkat dan masukkan ke dalam toples kesukaanmu.