food

Bolu Gulung Motif Renda

Manjakan dirimu dengan campuran bolu gulung stroberi dan krim yang lembut, terbalut dalam desain renda yang cantik.

food

Bolu Gulung Motif Renda

Manjakan dirimu dengan campuran bolu gulung stroberi dan krim yang lembut, terbalut dalam desain renda yang cantik.

Supplies

  • 3 butir telur, pisahkan putih dan kuning
  • 63 g gula pasir, dibagi
  • 2 sdm air
  • 1 sdm minyak
  • 63 g tepung
  • Pewarna makanan merah
  • 6 buah stroberi
  • Krim Isian:
  • 30 g krim kocok
  • 1 ¼ sdm gula

Langkah langkah

  1. Panaskan oven hingga 176℃. Persiapkan loyang dan lapisi dengan kertas kue.
  2. Untuk adonan kue: Dalam mangkuk sedang, campur kuning telur, 1 ½ sdm gula, air dan minyak, aduk rata setelah setiap penambahan bahan. Saring tepung ke dalam mangkuk dan aduk rata.
  3. Dalam mangkuk terpisah, kocok putih telur dengan hand mixer. Masukkan sisa gula secara bertahap, aduk sampai adonan kaku. Kamu baru membuat meringue!
  4. Tambahkan sedikit meringue ke dalam adonan kuning telur dan aduk rata perlahan. Lalu, dengan menggunakan spatula, tambahkan meringue yang tersisa dalam dua tahap, aduk dengan lembut setelah setiap penambahan.
  5. Masukkan sebagian adonan ke dalam mangkuk kecil dengan centong. Tambahkan pewarna makanan merah ke dalam adonan yang tersisa.
  6. Masukkan adonan polos ke dalam piping, dan gambar pola renda di atas kertas kue. Panggang selama 1 menit, lalu keluarkan dari oven. Lalu, tuangkan adonan merah muda di atasnya dan ratakan. Panggang selama 12 menit, keluarkan dari oven, lalu dinginkan dalam kulkas.
  7. Untuk krim isian: Kocok krim dan gula bersama sampai berpuncak lunak.
  8. Lapiskan kue dengan krim kocok, dan letakkan stroberi dalam satu garis di bagian bawah kue. Gulung!
  9. Masukkan ke kulkas hingga dingin dan agak menyatu dengan krim, setidaknya selama 3 jam. Iris dan sajikan.